Obat herbal yang aman untuk dikonsumsi

/

Di zaman yang modern ternyata masih banyak terdapat obat herbal yang dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Obat herbal yang diolah menggunakan bahan dari alam dijadikan sebagai salah satu penyembuh alternatif. Obat herbal untuk minum karena menggunakan bahan dari alam dan menggunakan bahan kimia.

Obat herbal menggunakan ramuan yang diracik menggunakan bahan dari alam seperti: Dedaunan, kayu, kulit, akar, buah, dan juga bunga. Namun tidak semua obat herbal aman untuk dapat dikonsumsi karena sebagian mengandung bahan kimia yang dapat membahayakan tubuh. Untuk itu pilih obat herbal aman untuk dikonsumsi yang memiliki izin edar BPOM.

Dan berikut ini cara untuk memilih obat herbal yang aman untuk dikonsumsi yang berdasarkan pedoman dari BPOM :

  • Teliti dalam memilih produk

Sebelum membeli pastikan bahwa obat tersebut aman untuk dikonsumsi dan cari tahu mengenai produk tersebut. Seperti kandungan apa saja yang ada didalamnya, dan lihat efek samping dari pemakaiannya.

  • Cek kemasan produk

Anda juga harus teliti dalam melihat kemasan dari obat herbal, pastika kemasan tidak robek, berlubang, penyok, berkarat dan juga bocor. Dan yang terpenting cek tanggal kadaluarsa. Perhatikan beberapa hal tersebut :

  • Nama obat herbal
  • Alamat maupun pabrik atau distributor dari obat herbal
  • Bahan-bahan yang digunakan sebagai komposisi
  • Saran pemakaian, penyajian, dan juga dosis
  • Nomor izin edar dari BPOM
  • Halal
  • Pastikan memiliki izin edar

Anda harus memastikan obat herbal yang anda beli memiliki izin edar dan untuk dapat membuktikan keasliannya cek nomor yang tercantum pada http://Cekbpom.pom.go.id untuk dapat melihar daftar lengkap dari obat tersebut dan juga pastikan memiliki izin resmi dari dinas kesehatan.

  • Logo golongan obatnya

Obat tradisional dibagi menjadi 3 macam yaitu Jamu, herbal Terstandar dan juga Fitofarmaka yang dinyatakan aman dan telah dilakukan uji klinis. Obat herbal yang aman diuji dari dosis, cara penggunaan, efektivitas, dan juga interaksinya dengan senyawa obat lainnya.

  • Tidak semua orang boleh minum jamu dan mengkonsumsi obat herbal

Sering kali orang minum jamu dan obat herbal untuk menyembuhkan penyakit yang diderita. Obat herbal racikan yang berupa rebusan relatif aman  dan tidak mengandung zat-zat toksik yang sudah mengalami perubahan struktur kimia yang aman untuk dikonsumsi. Namun ada juga obat herbal yang diracik dengan metode lain yang perlu ditanyakan kemananannya.

Maka dari itu anda harus menjadi para konsumen yang teliti dan juga cerdas dalam memilih obat herbal yang aman untuk dikonsumsi dan tidak memiliki resiko yang dapat membahayakan tubuh. Sebaiknya anda jangan mudah terpengaruh dengan rayuan iklan. Tetap memilih produk herbal yang berkualitas dan aman untuk digunakan.

Baca juga: https://nasadistributor.com/