Memiliki kontak florist bunga profesional memang akan sangat memudahkan Anda dalam kebutuhan kirim-kirim bunga. Anda yang sering mengirim bunga untuk keluarga, pasangan, sahabat dan sebagainya menjadi lebih nyaman karena tak perlu sering-sering pergi ke toko bunga, memilih bunga atau menghapal satu persatu makna bunga. Anda bisa mempercayakan berbagai kebutuhan tersebut kepada layanan terpercaya.
Apa Saja yang Bisa Anda Dapatkan dari Seorang Florist Profesional?
Anda yang sudah biasa memesan atau berlangganan ke florist, maka berbagai pesanan bunga Anda pun menjadi lebih mudah. Biasanya selain rajin memberikan info dan promo, florist terpercaya juga tak segan memberikan rekomendasi dan konsultasi untuk kebutuhan bunga Anda. Sementara produk yang bisa Anda pesan dari florist pada umumnya adalah:
- Hand Bouquet
Buket tangan biasanya dibuat dari rangkaian bunga segar dengan estetika sebagai nilai jualnya. Bunga yang dirangkai sedemikian rupa agar ringan di genggaman ini biasanya dibuat dari rangkaian bunga mawar, tulip, sunflower, lily dan lain sebagainya. Selain umum digunakan oleh mempelai wanita, buket juga sering digunakan sebagai kado pada momen tertentu seperti saat wisuda, hari jadi dan hari bahagia lain.
- Bunga Meja
Rangkaian bunga segar yang satu ini menjadi salah satu elemen dekorasi yang juga banyak dipesan dari jasa florist. Komposisi berbagai bunga segar seperti mawar, tulip, lily, hydrangea dan lainnya biasa dijadikan aksesori meja yang memberikan suasana lebih hidup dalam ruangan. Tak hanya di rumah, bunga meja juga biasa dipesan oleh kantor, hotel maupun restoran.
- Kotak Bunga
Florist biasanya juga menerima pemesanan box yang digunakan sebagai kado yang dikirim untuk keluarga, saudara dan orang terkasih pada momen-momen istimewa. Bunga yang biasanya disusun dalam kotak bersama hadiah tertentu ini antara lain dari jenis lily, protea, mawar, tulip dan sebagainya.
- Standing Flower
Elemen dekoratif dari bunga yang satu ini juga sering dipesan orang untuk membuat acara istimewa seperti hari pernikahan dan tasyakuran lain. Bunga segar yang disusun agar memberikan visual seakan menyambut ini biasanya juga dikirim untuk seseorang sebagai ucapan selamat maupun bentuk dukungan.
- Bunga Papan
Bunga papan menjadi salah satu pesanan yang yang paling banyak dilayani oleh florist dimana karangan bunga yang satu ini biasanya dikirim seseorang atau suatu instansi untuk mewakili kehadiran mereka yang mengungkap dukungan maupun harapan. Banyak orang mengirimkan bunga papan untuk ucapan selamat pada hari bahagia seperti pernikahan, wisuda, kenaikan jabatan, grand opening lokasi usaha. Selain itu, bunga papan juga bisa dikirimkan sebagai bentuk support atas klega maupn relasi yang sedang dirundung duka.
- Bunga Pengantin
Acara pernikahan merupakan salah satu momen yang begitu spesial bagi setiap orang. Dan untuk membuat acara ini lebih berkesan, banyak pasangan maupun keluarga mempelai yang melengkapi acara tersebut menggunakan elemen bunga. Selain halnya buket yang dibawa oleh mempelai wanita, florist biasanya juga melayani kebutuhan bunga untuk acara pernikahan lain seperti untuk dekorasi dan elemen baju mempelai.
Itulah beberapa macam produk yang biasanya dilayani oleh florist bunga profesional dan kemungkinan Anda tak hanya akan menggunakannya sekali saja. Ya, Anda bisa saja mengirim beberapa bunga sekaligus dalam satu tanggal tertentu. Selain itu, ada pula waktu-waktu tak terduga lainnya yang juga biasanya memerlukan kiriman bunga, misalnya dikirim untuk pasangan yang sedang sakit dan sebagainya.
Baca juga: Alicia Florist Samarinda