5 Jenis Lampu dan Bohlam yang Cocok Digunakan Sesuai Ruangan

/

Setiap hunian pastinya membutuhkan penerangan untuk menunjang berbagai pekerjaan di rumah. Namun, ada baiknya jenis lampu dan bohlam yang digunakan sesuai dengan setiap ruangan di rumah agar dapat berfungsi lebih maksimal serta lebih enak dipandang.

Produk Bohlam : https://www.ruparupa.com/acestore/lampu-dan-bohlam/bohlam-dan-aksesories.html

Anda bisa membaca artikel berikut ini untuk mengetahui jenis lampu dan bohlam yang cocok digunakan di berbagai area rumah.

 

  1. Lampu Meja

Jenis lampu yang pertama adalah lampu meja. Lampu yang diletakkan di meja ini memiliki berbagai fungsi. Selain dapat dijadikan penerangan tambahan pada suatu ruangan, lampu ini pun bisa menambah unsur dekorasi di rumah Anda jika Anda memilih lampu meja berdesain menarik. 

Lampu meja akan sangat cocok untuk diletakkan pada kamar tidur atau ruang kerja untuk dijadikan sumber penerangan tambahan ketika Anda sedang bekerja. Juga, lampu ini pun bisa dijadikan sebagai lampu tidur di kamar Anda.

 

         2. Lampu Plafon

Lampu plafon atau lampu langit-langit dapat dijadikan pilihan yang tepat sebagai sumber penerangan pada ruang tamu ataupun ruang keluarga di rumah. Anda bisa memilih desain lampu plafon yang menarik dan dekoratif untuk menarik perhatian tamu yang berkunjung ke rumah.

Selain lampu langit-langit, terdapat juga lampu gantung yang akan sangat cocok untuk diletakkan pada ruang makan rumah Anda. 

 

          3. Lampu Dinding

Jenis lampu berikutnya adalah lampu dinding. Lampu ini hadir dengan berbagai desain yang bisa Anda sesuaikan sendiri untuk ruangan di rumah. Misalnya, terdapat desain lampu dinding yang lebih cocok untuk digunakan sebagai lampu tidur di kamar tidur Anda. Tetapi, terdapat juga desain lampu dinding yang lebih cocok untuk diletakkan di area outdoor seperti taman dan teras rumah. Pastinya, dengan desain lampu yang unik ini akan menambah unsur dekorasi baik di area indoor maupun outdoor. 

 

        4. Lampu Downlight

Lampu downlight merupakan jenis lampu yang pemasangannya tersembunyi yaitu di dinding atau plafon. Biasanya, lampu ini digunakan sebagai pencahayaan utama di rumah atau biasa disebut juga dengan istilah ambient lighting.

Lampu downlight banyak digunakan sebagai sumber penerangan untuk hunian minimalis terutama ruangan sempit untuk membuatnya terlihat lebih luas dengan cahaya yang terang dari lampu ini.

   5. Bohlam LED

Lampu bohlam LED merupakan lampu hemat energi yang dapat Anda gunakan di rumah. Terdapat berbagai pilihan warna yang bisa Anda sesuaikan pada berbagai ruangan hunian Anda. Misalnya, lampu berwarna cool daylight atau putih kebiru-biruan menciptakan efek cahaya yang lebih alami dan sangat cocok untuk diletakkan pada hampir semua area rumah.

Produk Lampu led: https://www.ruparupa.com/acestore/lampu-dan-bohlam.html

Berbeda dengan lampu berwarna warm white yang menghasilkan warna kekuningan. Warna lampu ini menciptakan suasana hangat pada ruangan, sehingga membuat lampu LED jenis ini cocok diletakkan pada ruangan-ruangan di dalam rumah Anda.

Terakhir, terdapat lampu berwarna natural white yang cocok digunakan pada ruangan yang membutuhkan fokus dan konsentrasi seperti ruang kerja dan dapur.

Itulah beberapa jenis lampu maupun bohlam yang dapat Anda hadirkan di rumah. Anda dapat menemukannya dengan mudah di ACE Online yang menjual berbagai jenis lampu dan bohlam berkualitas dari brand ternama. Nikmati juga berbagai penawaran menarik setiap belanja di sini! Yuk, belanja sekarang!